Thursday, November 22, 2018

Merayakan 25 Tahun Premier League

Duel Liverpool vs MU di musim 1992/1993 (Foto: Getty Images)

Pada 15 Agustus 1992, untuk kali pertama digelar pertandingan Premier League. Kini, 25 tahun kemudian, Premier League menjelma menjadi kompetisi domestik terbesar di Eropa.

Premier League muncul dan berdiri setelah klub yang berlaga di First Division (level teratas Liga Inggris ketika itu) memutuskan untuk melepaskan diri dari struktur kompetisi yang ada. Ekonomi (uang hak siar) menjadi salah satu alasan utama klub-klub di First Division membuat liga baru.

Liga yang baru tersebut memiliki kemandirian dalam melakukan kesepakatan komersial, terlepas dari FA dan otoritas liga. Termasuk menegosiasikan sendiri hak siar dan kesepakatan sponsorship lainnya.

Di musim pertama Premier League pada 1992/1993, ada 22 klub yang berpartisipasi. Manchester United secara mengejutkan keluar sebagai juara ketika itu. Keberhasilan yang nantinya akan menandai dominasi mereka di kompetisi tersebut.

Premier League, 25 Tahun KemudianFoto: Getty Images


Format 22 klub bertahan selama tiga musim. Mulai musim 1995/1996 jumlah kontestan dikurangi menjadi hanya 20. Hal tersebut bertahan sampai musim 2017/2018 yang akan segera dimulai.

Karena perubahan jumlah tim tersebut, sempat terjadi anomali pada musim 1994/1995. Jika biasanya cuma tiga tim yang terdegradasi di akhir musim, ketika itu ada empat klub yang terdegradasi namun cuma dua yang promosi.

Total sudah ada 47 klub yang merasakan berpartisipasi di Premier League. Angkanya bertambah menjadi 49 di musim 2017/2018 dengan kedatangan Brighton & Hove Albion dan Huddersfield Town. Cuma ada enam klub yang bisa terus bertahan tanpa terdegradasi, mereka adalah Arsenal, Chelsea, Everton, Liverpool, MU, dan Tottenham Hotspur.

Premier League, 25 Tahun KemudianFoto: Getty Images


Terkait penamaan kompetisi, kecuali di musim pembuka, Premier League selalu punya titel sponsor. Dari 1993 sampai 2001 menggunakan titel FA Carling Premiership, lalu berganti menjadi Barclaycard dari 2001 hingga 2004. Nama FA Barclays Premiership lantas digunakan pada periode selanjutnya sampai 2007/2008. Musim 2015/2016 menjadi akhir penamaan kompetisi menggunakan titel sponsor karena setelah itu nama yang dipakai hanya Premier League.

MU menjadi penguasan Premier League sejauh ini dengan 13 titel diraih. Di belakangnya ada Chelsea (5), Arsenal (3), Manchester City (2) dan Blackburn Rovers serta Leicester City (1).

Dengan 632 laga, Ryan Giggs jadi pemain yang paling banyak tampil di Premier League. Dia juga selalu bermain di seluruh kesempatan The Red Devils menjadi juara. Sedangkan untuk urusan mencetak gol, Alan Shearer (Newcastle United, Blackburn Rovers and Southampton forward ) masih berada di posisi paling atas dengan 260 gol.

Daftar Juara Premier League
Manchester United (13): 1992–93, 1993–94, 1995–96, 1996–97, 1998–99, 1999–2000, 2000–01, 2002–03, 2006–07, 2007–08, 2008–09, 2010–11, 2012–13
Chelsea (5): 2004–05, 2005–06, 2009–10, 2014–15, 2016–17
Arsenal (3): 1997–98, 2001–02, 2003–04
Manchester City (2): 2011–12, 2013–14
Blackburn Rovers (1): 1994–95
Leicester City (1): 2015–16

Topskorer Premier League Sepanjang Masa
1. Alan Shearer 260
2. England Wayne Rooney 198
3. England Andrew Cole 187
4. England Frank Lampard 177
5. France Thierry Henry 175

Penampil Terbanyak
1. Wales Ryan Giggs 632
2. Gareth Barry 628
3. England Frank Lampard 609
4. England David James 572
5. Wales Gary Speed 535

No comments:

Post a Comment

5 komoditas yang Menjadi Trademark Indonesia

  MATA INDONESIA, JAKARTA –  Sebagai negara kepulauan,  Indonesia  memiliki kekayaan alam yang melimpah ruah. Di antarnya ada sejumlah komod...